Senin, 09 Agustus 2010

Selamat berpuasa, Mohon Maaf Lahir & Bathin

"DIDI-Orangemytraveling mengucapkan Selamat Menjalankan Ibadah Ramadhan kepada smoa sobat sesama moeslim,..
Mari kita renungkan pesan Rasulullah & do'a yang mengagungkan Bulan Ramadhan"..!!

Para ulama sholeh terdahulu senantiasa mengkonsentrasikan diri menyambut Ramadhan dengan penuh keseriusan. Rasulullah s.a.w. pernah berpesan kepada umatnya :”Akan segera datang kepada kalian bulan Ramadhan, bulan yang penuh keberkahan. Allah s.w.t. bersama kalian pada bulan itu, maka diturunkanlah rahmat, diampuni dosa-dosa dan dikabulkan do’a dan permintaan. Allah melihat kalian berlomba-lomba dalam kebaikan, lalu diikutkan bersama kalian malaikat-malaikat. Maka tunjukkanlah kepada Allah kebaikan diri kalian, sesungguhnya orang yang rugi adalah mereka yang tidak mendapatkan rahmat Allah”. Dalam al-Quran juga ditegaskan : “Demikianlah (perintah Allah). Dan barangsiapa mengagungkan syi’ar-syi’ar Allah, maka sesungguhnya itu dari ketakwaan hati. Adapun Doa menyambut ramadhan yaitu: Allahumma bariklana fii rajab wa sya’ban wa balighna Ramadhan Ya Allah, berkahilah kami pada bulan Rajab, Sya’ban dan sampaikanlah kami ke bulan Ramadhan (HR. Ahmad dan Thabrani).

0 komentar:

Posting Komentar

Labels